Surabaya, Kampus Ursulin. Sanmaris, Ajang Pemilihan Kakang Mbakyu Kota Malang kembali digelar dengan penuh semarak di Malang Creative Center (MCC) pada Sabtu, 12 Oktober 2024. Acara yang terselenggara berkat kolaborasi antara Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang dengan Paguyuban Kakang Mbakyu (Pakandayu) Kota Malang ini menyuguhkan beragam penampilan yang riang dan rancak dari para talenta muda Kota Malang. Acara tahunan yang menjadi ikon kebanggaan Kota Malang ini, bertujuan untuk memilih duta pariwisata yang akan mewakili kota dalam berbagai kegiatan promosi pariwisata dan kebudayaan.
Pada tahun ini, gelar Mbakyu Persahabatan dianugerahkan kepada Maria Yuliana Simanjuntak, salah satu peserta yang berhasil masuk dalam jajaran finalis 10 besar dari 250 peserta yang mendaftar. Maria dinilai berhasil membangun hubungan baik dengan sesama peserta, panitia, serta seluruh elemen yang terlibat dalam acara ini.
Pemilihan Mbakyu Persahabatan sendiri menjadi salah satu atribut dalam ajang Kakang Mbakyu. Maria dengan rendah hati menerima penghargaan ini dan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh teman-teman peserta yang telah menjadi bagian dari perjalanannya selama proses karantina yang panjang.
Selain penghargaan Mbakyu Persahabatan, berbagai kategori lain juga turut dianugerahkan, seperti Kakang Favorit, Mbakyu Berbakat, hingga Kakang Mbakyu Terbaik 2024. "Saya sangat bersyukur dan tidak menyangka bisa mendapatkan gelar ini. Semua peserta di sini sudah seperti keluarga, dan saya senang bisa menjadi bagian dari kebersamaan ini," ujar Maria.
Acara yang berlangsung meriah ini dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, tokoh masyarakat, dan pendukung dari berbagai kalangan. Penjabat (Pj.) Wali Kota Malang Iwan Kurniawan , S.T., M.M. juga turut hadir membuka acara mengapresiasi kegiatan ini untuk menggali talenta muda sekaligus menjadi potensi untuk mendukung gerak Pemkot Malang dalam membangun Kota Malang ini. “Harapan kami, ajang ini tak sekadar ajang mencari prestasi, tapi lebih dari itu akan muncul pemikiran dan komitmen untuk membangun Kota Malang yang lebih baik dan sejahtera. Saya percaya bahwa pemikiran para pemuda sangat inovatif, kreatif yang sangat kami butuhkan untuk membangun Kota Malang,” ujar Iwan.
Dengan berakhirnya malam penganugerahan tersebut, Maria dan para pemenang lainnya kini bersiap untuk menjalani tugas dan tanggung jawab sebagai duta pariwisata Kota Malang. Mereka diharapkan dapat membawa nama baik kota dalam berbagai kegiatan, serta mempromosikan budaya dan potensi wisata Kota Malang di kancah nasional maupun internasional.
Ajang Kakang Mbakyu Kota Malang 2024 pun sekali lagi membuktikan bahwa selain kompetisi kecantikan dan wawasan, karakter yang humanis dan peduli sesama juga menjadi bagian penting dalam proses pemilihan duta pariwisata yang representatif.
Penulis: Tim Humas SMA Santa Maria Surabaya