News &
Updates

News Image

Share

Mengenal Lebih Dekat Potensi Anak: Parenting "Memahami Hasil Psikotes secara Komprehensif"
20 Oktober 2025

Kampus Ursulin, Surabaya - Sanmaris, SMA Santa Maria Surabaya, yang dikenal dengan sebutan Sanmaris, mengadakan kegiatan Parenting bagi orang tua siswa kelas X. Acara ini mengusung tema "Memahami Hasil Psikotes secara Komprehensif" dan dilaksanakan di aula lantai 4 Kampus Ursulin pada Sabtu, 18 Oktober 2025. Kegiatan berlangsung dari pukul 08.00 hingga 11.00 WIB.

Kegiatan parenting ini merupakan tindak lanjut dari psikotes siswa kelas X yang sudah dilaksanakan pada awal tahun ajaran. Tujuan utamanya adalah memberikan pemahaman mendalam kepada orang tua mengenai hasil psikotes putra-putri mereka. Diharapkan pemahaman ini dapat membantu orang tua mendampingi perkembangan belajar dan pribadi anak secara optimal.

Narasumber utama yang dihadirkan adalah Drs. Y. Bambang, RHP, Psi., Cht., seorang psikolog pendidikan berpengalaman. Beliau didampingi oleh Elizabeth Putri Rosaria, S. Psi., M. Psi., Psikolog., Cht., yang memberikan penjelasan mendalam. Penjelasan tersebut mencakup interpretasi hasil psikotes dan implikasinya terhadap gaya belajar, serta arah minat dan bakat siswa.

Dalam pemaparan materi, para pembicara menekankan pentingnya membaca hasil psikotes secara komprehensif. Orang tua diimbau untuk tidak hanya melihat angka atau kategori, tetapi juga aspek kepribadian, motivasi, dan lingkungan belajar siswa. Orang tua juga diberi kesempatan untuk berdialog dan bertanya langsung mengenai cara mendukung anak sesuai dengan hasil psikologisnya.

Kegiatan ini berlangsung dengan antusiasme tinggi dari para orang tua, yang aktif bertanya dan berdiskusi. Diskusi banyak berfokus pada tantangan mendampingi anak di masa transisi menuju remaja. Di akhir acara, pihak sekolah menyampaikan harapan agar kolaborasi antara orang tua dan sekolah terus terjalin dengan baik demi pertumbuhan optimal siswa.

"Pemahaman orang tua terhadap hasil psikotes akan membantu membangun komunikasi yang lebih efektif antara rumah dan sekolah," ujar Bapak Bambang dalam materinya. Melalui kegiatan ini, SMA Santa Maria Surabaya menegaskan komitmennya untuk mendukung perkembangan siswa secara holistik. Komitmen ini mencakup aspek akademik, psikologis, dan emosional.

 

Penulis: Leo Agung Bayu W. S. Pd. - Humas SMA Santa Maria Surabaya