News &
Updates

News Image

Share

SMA Santa Maria Surabaya Gelar Misa Perutusan RSO, SP, dan Live In Profesi sekaligus Pemberkatan Ruangan
7 November 2024

Surabaya, Kampus Ursulin - Pada Jumat pagi, 1 November 2024 SMA Santa Maria Surabaya mengadakan Misa Perutusan di aula lantai 4 sebagai pembekalan rohani bagi siswa kelas X, XI, dan XII. Misa yang berlangsung dari pukul 7.30 hingga 9.00 ini dipimpin oleh Romo Yohanes Purnawan Budiarti SVD, bertujuan memberikan persiapan mental dan spiritual bagi para siswa yang akan mengikuti kegiatan Respect and Serve Others, Serviam Project, dan Live In Profesi pada 4-9 November 2024. Dalam kotbahnya, Romo Yohanes berpesan bahwa tugas pelayanan harus dilakukan dengan cinta agar menghasilkan totalitas dalam pelayanan. “Melayani dengan penuh cinta” menjadi pesan utama yang diharapkan dapat menguatkan para siswa dalam menjalani tugas mereka di tengah masyarakat.

Selain Misa Perutusan RSO, SP, Live in, Misa kali ini juga merupakan misa untuk memperingati hari Arwah dalam tradisi Gereja Katolik. Di dalam misa dibacakan nama-nama saudara, keluarga, guru-guru atau teman yang sudah meninggal untuk didoakan di perayaan ekaristi.

Setelah Misa, Romo Yohanes melanjutkan dengan prosesi pemberkatan sejumlah ruangan yang baru saja direnovasi di SMA Santa Maria. Ruang-ruang yang diberkati meliputi Ruang Doa, Ruang Guru, Ruang Tata Usaha, Ruang BK, Ruang KSP, dan Ruang Wakil KSP di lantai 2, serta laboratorium di lantai 3. Selain itu, Ruang Karawitan, UKS, dan Ruang Ursula juga diberkati dalam kesempatan ini.

Dalam doa pemberkatannya, Romo Yohanes menyampaikan harapan agar ruangan-ruangan ini menjadi tempat bertumbuhnya ilmu, kreativitas, persaudaraan sejati, dan kemurnian hati demi kemuliaan Allah. Melalui Misa Perutusan dan pemberkatan ruangan ini, diharapkan suasana sekolah semakin kondusif untuk menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki hati yang siap melayani.

Penulis: Tim Pastoral SMA Sanmar